Dramatis! Ibu Ini Kaget, Menantu Ternyata Anak Sendiri yang Hilang Sewaktu Kecil

Andika SP

Cerita seorang ibu ketika bertemu dengan menantunya baru-baru ini menggegerkan publik. Sebab, istri dari anak laki-lakinya tersebut ternyata adalah putri kandungnya yang sempat hilang sewaktu kecil.

Mengutip dari 8 World News, peristiwa tersebut terjadi di Suzhou, China. Seorang ibu yang menghadiri pernikahan anak laki-lakinya pada 31 Maret 2021 lalu menyadari adanya tanda lahir di tangan menantunya.

Setelah memerhatikannya, ibu itu teringat dengan anak perempuannya yang sempat hilang sewaktu kecil. Sebab, letak dan bentuk tanda lahir milik menantunya itu begitu mirip. Ia pun akhirnya bertanya mengenai kemungkinan anak tersebut diadopsi.

“Apa kalian mengadopsi anak ini?” tanya ibu itu dengan gugup terhadap besannya.

Keluarga sang perempuan pun kaget dengan pertanyaan tersebut. Bukan tanpa alasan, mereka tak pernah memberi tahu orang-orang mengenai anak mereka yang sebenarnya adopsi.

Sang ibu pun menjelaskan mengenai tanda lahir yang dimiliki oleh putrinya. Sementara pihak keluarga perempuan membenarkan bahwa anak mereka itu bukanlah kandung, melainkan adopsi.

Dijelaskan oleh orang tua angkat perempuan tersebut, lebih dari 20 tahun yang lalu mereka menemukan anak kecil di tepi jalan. Tak tega meninggalkan anak yang masih terlalu kecil sendirian, mereka pun memutuskan untuk mengadopsinya.

Mendengarnya, perempuan yang menjadi menantu itu mulai menangis bahagia. Ia kemudian mengatakan bahwa dirinya menemukan orang tua kandungnya yang sudah lama terpisah jauh lebih membahagiakan dari menikah.

Hanya saja, perempuan itu jadi khawatir lantaran mungkin saja ia menikah dengan saudara kandungnya. Namun, sang ibu kemudian mengungkap bahwa anak laki-lakinya tersebut juga merupakan anak angkat.

Mengenang masa-masa itu, ketika kehilangan anak perempuannya, ia memutuskan untuk mengadopsi anak laki-laki. Kini kisah tersebut viral di China, dibagikan ke berbagai sosial media.

Wajib Dibaca Juga

Bagikan: